Ferguson puji hat-trick Van Persie - Manajer Manchester United menyebut Robin van Persie "luar biasa" setelah penyerang itu mencetak hat-trick dalam pertandingan melawan Southampton.
Pemain berusia 29 tersebut gagal mengeksekusi tendangan penalti setelah upayanya digagalkan oleh Kelvin Davis, tetapi ia berhasil memasukkan dua gol dan mengubah skor menjadi 3-2 untuk United.
"Gol pertamanya luar biasa, cara ia mengendalikan bola dan menyarangkannya ke gawang. Itu benar-benar gol yang cantik," kata Ferguson.
"Header-nya juga cantik, dan ia adalah pemain yang hebat bagi kami."
Pemain kelahiran Belanda itu, yang pindah ke Old Trafford dari Arsenal dengan transfer Pound 24 juta pada musim panas, menyamakan kedudukan setelah Rickie Lambert membuat Southampton memimpin pertandingan, tetapi United kembali tertinggal setelah Morgan Schneiderlin mencetak header di awal paruh kedua.
Meski gagal memasukkan tendangan penalti, Van Persie mencetak dua gol di tiga menit terakhir dan membalikkan kedudukan untuk United.
"Saya kaget penalti itu gagal," kata Ferguson. "Tetapi ia membalasnya, ia memiliki enam kali peluang gol dan menjadi ancaman besar.
"Tetapi sejujurnya, kami baru mulai bermain setelah Paul Scholes turun. Saya rasa ia mengubah permainan.
"Paul Scholes datang dan membawa stabilitas serta konsistensi pada umpan-umpan yang diberikan. Ia benar-benar membuat perbedaan."
Pujian untuk Scholes juga datang dari Van Persie.
"Saya harus berterimakasih pada Paul Scholes. Setiap umpan yang ia berikan sangat baik. Sulit dipercaya. Bagi saya, ia adalah pemain terbaik dalam pertandingan tadi," kata dia.
0 komentar:
Posting Komentar
Please do not SPAM or commented by stating the link !
Anda MALING seperti saya, jadilah maling bijak!
Saya anggap Anda pengunjung yang baik dan bernyali untuk tidak menggunakan komentar dengan fasilitas ANONYMOUS.
Pergunakan komentar ini dengan bijak !
Mungkin memerlukan beberapa jam untuk me-Moderasi komentar anda guna masuk seleksi juri kami, apakah layak juri terbitkan atau tidak ! Makasih untuk tidak membuang sampah disini !